PENGARUH BROWSER TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA/I DI UIN BANTEN JURUSAN PENGEMBANGAN MASYARAKAT ISLAM

  • Syifa Annisa Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
  • Holifatul Isma Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
  • Rendy Ardiansyah Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
  • Fakhitah Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
  • Samsul Muarif Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
Keywords: Browser, Mahasiswa, Prestasi Belajar

Abstract

Browser adalah sebuah perangkat lunak atau software yang berfungsi untuk menampilkan dan melakukan interaksi dengan dokumen-dokumen yang disediakan oleh server web. Dengan web browser kita dapat memperoleh informasi yang disediakan oleh server web. Mahasiswa adalah seseorang yang tengah menimba ilmu atau belajar dan terdaftar pada salah satu bentuk perguruan tinggi, yang terdiri dari akademi, politeknik, sekolah tinggi, institut, hingga universitas. Prestasi belajar adalah penguasaan pengetahuan dan ketrampilan yang dikembangkan oleh mata pelajaran, yang lazimnya ditujukan dengan nilai-nilai atau angka-angka yang diberikan oleh negara. Penelitian ini meneliti Mahasiswa Jurusan PMI semester 1,3,5,7 di Universitas Islam Negeri Banten dengan menggunakan kuesioner yang telah dibuat. Merode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan penelitian deskriptif dan infrensial. Peneliti membuat kuesioner untuk melakuka Uji Validitas dan reliabilitas. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Universitas Islam Negeri Banten yang berjunlah kurang lebih 400 Mahasiwa. Hasil Sampel dalam penelitian ini sebanyak 40 Mahasiswa dari 400 Populasi dalam bentuk presentasenya adalah 10% yang diambil secara acak.Hasil dari Korelasi Bivariate dari kedua variable terdapat nilai sig. (2 tailed) 0,000<0,005 yang berarti bahwa browser web sangat berpengaruh terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa di Jurusan PMI Universitas Islam Negeri Banten. Hasil Uji Regresi Linear a= 7,848 dan b= 0,507 dapat dirumuskan y= a+b x y=7,848+0,507 x. Nilai a merupakan nilai konstan Prestasi Belajar Mahasiswa PMI tanpa dipengaruhi oleh penggunaan Browser Web, nilai b merupakan nilai koefisien regresi penggunaan Browser Web dan Y merupakan nilai Prestasi Belajar Mahasiwa PMI. Maka dapat disimpulkan bahwa jika perubahan nilai penggunaan Browser Web bertambah 1%, maka Prestasi Belajar (Y) sebesar 0,507, karena nilai koefisien regrsi linear bernilai (+) dapat dikatakan bahwa Browser Web (X) berpengaruh positif terhadap Prestasi Belajar (Y). Angka semakin meningkat Prestasi Belajar Mahasiswa PMI semakin meningkat. Hasil Regresi Linear Model Summary berdasarkan output R Square adalah 0,712 apabila dirubah dalam bentuk presentase menjadi 71,2% sehingga dapat dinyatakan bahwa berpengaruh browser web terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa sebesar 71,2%. Dapat disimpulkan bahwa semakin Mahasiswa browsing maka semakin meningkat pula prestasi belajarnya. Karena Mahasiswa dominan searching tugas melalui Google Scholar, mendapatkan informasi dan bisa mendownload e-book, jurnal secara gratis yang sudah disediakan oleh server web.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Achmat, Zakarija., 2010. Theory of Planned Behaviour Masihkah Relevan. [Online]. Avalaible: http://zakarija.staff.umm.ac.id/files/2010/12/Theory-of-Planned-Behavior-masihkah-relevan1.pdf. [Accessed 7 April 2016]

http://kyubisarwo.blogspot.co.id/2014/10/makalah-tik-web-browser.html

https://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/Bianglala/article/view/581/472

Sugiono, (2013), Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. 2011. Statistik Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta

Susilowati, Sinta. 2012. Jurnal Ilmiah Pembuatan Media Promosi dan Penjualan Berbasis Web Pada Toko Batik Kraton Mas Pacitan. Solo: Universitas Surakarta.

Trinoto, 2012. Jurnal Ilmiah Pembuatan Media Promosi dan Pemasaran Produk Berbasis Website di CV. Tanjung Pinang Motor Pacitan. Solo: Universitas Surakarta

Published
2023-10-22
How to Cite
Annisa, S., Isma, H., Ardiansyah, R., Fakhitah, & Muarif, S. (2023). PENGARUH BROWSER TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA/I DI UIN BANTEN JURUSAN PENGEMBANGAN MASYARAKAT ISLAM. Jurnal Tawadhu, 7(2), 106-112. https://doi.org/10.52802/twd.v7i2.502
Section
Articles